Tingkatkan Ketahanan Pangan, Sumanto Ajak Masyarakat Beternak Ayam
KARANGANYAR[BahteraJateng] – Ketua DPRD Jawa Tengah, Sumanto, mengajak masyarakat untuk mulai beternak ayam sebagai salah satu upaya meningkatkan ketahanan pangan sekaligus membuka peluang ekonomi baru di pedesaan.
Hal itu disampaikan Sumanto dalam kegiatan sosialisasi di Kabupaten Karanganyar, belum lama ini.

Menurutnya, beternak ayam merupakan usaha dengan potensi keuntungan tinggi dan risiko yang relatif rendah. Ia bahkan mencontohkan pernyataan Pendiri Microsoft, Bill Gates, yang menyebut beternak ayam sebagai investasi terbaik bagi masyarakat berpenghasilan rendah.
“Bill Gates pernah bilang, tidak ada investasi yang memberikan hasil sebesar ayam. Seekor ayam Jawa bisa menghasilkan 60 butir telur setahun, sedangkan ayam persilangan bisa mencapai 300 butir,” ujar Sumanto.
Politikus PDI-P tersebut menyarankan warga untuk membudidayakan Ayam Kampung Unggul, yang dikenal memiliki daya tahan kuat terhadap penyakit, masa panen cepat (70–90 hari), dan produktivitas telur tinggi, yakni 160–180 butir per tahun.
Budidaya bisa dimulai dengan 10 ekor ayam, dengan komposisi ideal delapan betina dan dua jantan. Peternak juga diimbau menyiapkan kandang bersih dan kering, ventilasi baik, serta pakan alami seperti campuran dedak, jagung halus, sayur rebus, dan ampas tahu. Untuk tambahan, bisa digunakan pakan fermentasi dari limbah dapur.
Sumanto menekankan pentingnya menjaga kesehatan ayam dengan vaksin dan pemberian ramuan herbal seperti air rebusan kunyit, temulawak, jahe, dan bawang putih.
Menurutnya, jika ditekuni, usaha ternak ayam dapat meningkatkan kesejahteraan warga dan memperkuat ketahanan pangan daerah. Ia juga siap membantu penyediaan bibit dan kandang bagi masyarakat yang serius berusaha.
“Kalau ditekuni, usaha ini bisa bikin kaya. Hasilnya bisa ditabung dan tidak hanya habis untuk kebutuhan sehari-hari,” ujarnya. (sun)