|

Agustina-Iswar Segera Bentuk Tim Pemenangan “Besar”

SEMARANG[BahteraJateng] – Jelang kampanye bakal calon Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng Pramestuti segera membentuk tim pemenangan untuk pasangan calon dirinya sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Semarang Iswar Aminuddin.

Agustina mengatakan tim pemenangan yang akan dibentuk adalah tim pemenangan yang gemuk atau besar, sehingga pihaknya perlu menggodok skema tim pemenangan agar lebih kuat dan efektif dalam memenangkan pasangan Agustina – Iswar dalam Pilwakot Semarang 2024.

“Kita akan membuat tim pemenangan Gemuk,” ujarnya Agustina saat menghadiri deklarasi relawan pemenangan Perisai di Warga Lokal Semarang, Selasa (10/9).

Menurutnya, jika tim relawan tidak dibentuk namun datang dengan sendirinya. Banyak relawan yang ingin menjadi tim pemenangan Agustina dan Iswar.

Dengan semakin banyak tim relawan pemenangan yang mendukung maka pihaknya akan bisa membagikan tugas lebih spesifik dimasing-masing tim.

“Kalau banyak tim biar setiap orang yang mendukung saya dan Pak Iswar bisa mendapatkan tugas yang spesifik dan bersama-sama untuk membangun kota semarang menjadi semakin hebat,” tuturnya.

Sementara tim pemenangan di internal PDI Perjuangan sendiri tetap solid untuk bisa memenangkan Agustina – Iswar.

“Internal PDIP tetap solid. Dukungan kami setiap hari bertambah banyak sekali seperti hari ini dukungan dari teman-teman Perisai yang merupakan golongan dari pengaruhnya Pak Iswar,” ujarnya.

Agustina menambahkan, pada Pileg 2024 PDIP di DPRD Kota Semarang memperoleh 260.000 suara.

Dengan demikian, lanjutnya, pihaknya akan mempertahankan perolehan suara tersebut mulai dari struktur PDIP, Komandante hingga anggota DPRD di masing-masing dapil.

Sedangkan tim gorong-gorong tetap akan dijalankan oleh PDIP yang nantinya sistem kerjanya akan diatur oleh struktural partai.

“Tim gorong-gorong itu langganannya pdip pokoke kalau pdip punya kerja tim gorong-gorong pasti ikut kerja. Tim pemenangan baru akan diatur dengan seksama karena harus dari seluruh unsur,” tuturnya.

Terkait dengan posko pemenangan, Agustina mengatakan posko utama akan berada di Kantor DPC PDIP Kota Semarang.

Di posko utama juga akan disiapkan makan gratis untuk para relawan yang bertugas menjalankan logistik pemenangan hingga jadwal kampanye.

“Posko lain ada di jl dr Cipto. Kemudian Pak Iswar punya posko di jalan Depok, jl Soekarno Hatta, jalan Pandanaran 100, di Gunungpti dan Semarang Tengah,” ujarnya. (rs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *